Puisi hari kartini paling tepat dibaca pada tanggal 21 april tepat pada peringatan hari kartini, Saya ada beberapa puisi tentang peringatan hari kartini.
Raden Adjeng Kartini (lahir di Jepara, Jawa Tengah, 21 April 1879 – meninggal di Rembang, Jawa Tengah, 17 September 1904 pada umur 25 tahun) atau sebenarnya lebih tepat disebut Raden Ayu Kartini adalah seorang tokoh suku Jawa dan Pahlawan Nasional Indonesia. Kartini dikenal sebagai pelopor kebangkitan perempuan pribumi.
Kumpulan Puisi Hari Kartini
Dalam dekapan tradisi kau berontak
Rindu tapak menjajari
Keperempuanan tak sanggup membatasi
Dari bungkus budaya kau kibar bendera bebas
Hari ini kunikmati kebebasan itu
Ku kejar, menjajari bahkan melesat mendahului
Aku ibu seluruh manusia
Sorgaku hilang bersama keperempuananku
Rumahku hilang
Keluarga musnah
Citaku membumbung, terbang dibalik angkasa
Tanpa rasa, tanpa pedih, tanpa nyerih tanpa kenangan
Ibu, mungkin aku salah melangkah
Perjuanganmu salah kutafsir
Hingga aku bukan lagi seorang bunda
Anak-anakku jadi liar, mangkir
Ibu, cita-cita itu
Perjuangan itu
Tak lagi ku mengerti
Sebab membias dan melalar tanpa bentuk
Kartini, kalau hari ini
Aku ditanya siapa ibuku
Dengan bangga kuteriakkan Engkaulah itu
Bidadari berselendang bianglala.
------------------------------------------------------
ku mengenal ibu kita kartini lewat cerita
ku tahu ibu kartini dari buku sejarah
namun kini ku telah berjumpa
sesosok ibu kartini yang nyata
ku rasakan cinta dan sayangnya
ku tak mau lepas dari dekapannya
ku selalu haus akan bimbingannya
dan karena dia aku ada
Bunda
Kaulah ibu kartiniku
Kaulah ibu kartini anak cucumu
Kaulah ibu kartini sejatiku
Namamu selalu harum mewangi dihatiku
--------------------------------------------------
Kartini ku Pahlawanku
Tak henti – hentinya aku mengucap syukur karena telah memiliki sosok ibu sepertimu
Kau rela memperjuangkan hidup dan matimu untuk melahirkanku kedunia ini
Rela menjagaku selama 9bln meski masih dalam kandungan
Dan rela menyitakan waktumu hanya untuk membesarkan dan mendidikku
Ibu.. Kasih sayangmu tak kan bertepi
Kepedulianmu selalu di hati
Kau pelipur lara yang kan abadi
Jiwaku hilang jika tanpamu
Baktiku hanya untukmu
Ketulusan hatiku kan ku lakukan hanya untuk membuatmu tersenyum
Meski lakuku selalu membuatmu sedih
Namun kau selalu mendoakan ku dalam setiap doa yang kau panjatkan
Kasih sayangmu tak kan bisa di bayar dengan uang
Kehadiranmu tak kan bisa di gantikan
Kebahagiaanmu adalah obat untuk langkah hidupku
Ibu.. kau selalu mengajarkan kebaikan untukku
Kau selalu mengingatkan ku jika ku berlaku dan berucap salah
Belaian kasihmu mampu mendamaikan hatiku
Terima kasih atas semua yang telah kau berikan pada malaikat kecilmu ini
Selamat hari ibu
Semoga Tuhan selalu menjaga ibu
by : Rifky Nur Ahdini
Semoga perjuangan Kartini bisa mengisnpirasi kaum wanita diseluruh dunia, demikian
puisi hari kartini saya persembahkan untuk anda.